Close Menu

Halo!

Silahkan ketik kata kunci yang ingin Anda cari.

Riwayat Perusahaan

Perseroan didirikan sebagai Badan Usaha Milik Negara

Kegiatan usaha Perseroan telah dimulai sejak tahun 1968 ketika Perseroan didirikan sebagai Badan Usaha Milik Negara melalui merjer dari beberapa Perusahaan tambang dan proyek tambang milik pemerintah, yaitu Badan Pimpinan Umum Perusahaan-perusahaan Tambang Umum Negara, Perusahaan Negara Tambang Bauksit Indonesia, Perusahaan Negara Tambang Emas Tjikotok, Perusahaan Negara Logam Mulia, PT Nickel Indonesia, Proyek Intan dan Proyek-proyek Bapetamb.

Perseroan didirikan dengan nama "Perusahaan Negara (PN) Aneka Tambang"

1968

ANTAM dibentuk dari merjer beberapa perusahaan & proyek Pemerintah Republik Indonesia

1974

  • Perubahan PN ANTAM menjadi Perusahaan Negara Perseroan Terbatas (“Perusahaan Perseroan”) berdasarkan Peraturan Pemerintah No 26 tahun 1974
  • Perubahan ANTAM menjadi Perusahaan Perseroan Terbatas dengan Akta Pendirian Perseroan No. 320 tanggal 30 Desember 1974
IMAGE TITLE
IMAGE TITLE

1975

IMAGE TITLE

Dikeluarkannya Surat Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. Kep. 1768/MK/IV/12/1974, tentang Penetapan Modal Perusahaan Perseroan (Persero) PT Aneka Tambang menjadi Perseroan Terbatas dengan nama PT Aneka Tambang, yang telah memperoleh pengesahan dari Menteri Hukum dan HAM dalam Surat Keputusannya No. Y.A. 5/170/4 tanggal 21 Mei 1975

1976

Operasi Komersial Pabrik Feronikel I (FeNi I) di Pomalaa, Sulawesi Tenggara

1979

Operasi Tambang Nikel di Pulau Gebe

1994

Operasi komersial tambang emas Pongkor, Jawa Barat

IMAGE TITLE
IMAGE TITLE

1995

Operasi komersial Pabrik Feronikel II (FeNi II) di Pomalaa, Sulawesi Tenggara

1997

Perseroan Menawarkan 35% Sahamnya


Untuk mendukung pendanaan proyek ekspansi feronikel, pada tahun 1997 Perseroan menawarkan 35% sahamnya ke publik dan mencatatkannya di Bursa Efek Indonesia.

1998

Tambang Nikel Pulau Gee beroperasi

1999

Perseroan Mencatatkan Sahamnya di Australia

Pada tahun 1999, Perseroan mencatatkan sahamnya di Australia dengan status foreign exempt entity

2001

Tambang Nikel Tanjung Buli beroperasi

2002

ASX Listing

Pada tahun 2002 status ditingkatkan menjadi ASX Listing yang memiliki ketentuan lebih ketat.

2003

Penerbitan oblligasi senilai US$200 juta untuk pendanaan proyek pabrik FeNi III

2007

Pabrik FeNi III beroperasi komersial

2009

ANTAM mengakuisisi Tambang Emas Cibaliung

2010

  • Penandatanganan kontrak EPC Proyek CGA Tayan
  • Tambang Emas Cibaliung & Tambang Nikel Tapunopaka beroperasi

2011

  • Konstruksi Proyek CGA Tayan
  • Akuisisi Tambang Batubara Sarolangun
  • Pembukaan Tambang Nikel Pulau Pakal

2012

  • Groundbreaking PLTU dan Line-4 Proyek Perluasan Pabrik Feronikel Pomalaa
  • Tambang Nikel Tapunopaka beroperasi 

2013

Commissioning Pabrik Chemical Grade Alumina di Tayan

2014

Commissioning fasilitas jetty, belt conveyor & Pemurnian-3 dari Proyek Perluasan Pabrik Feronikel Pomalaa

2015

  • Rights issue yang mencakup Penyertaan Modal Negara berjalan sukses dengan oversubscription dengan nilai proceeds mendekati Rp5,38 triliun
  • Launching emas motif batik
  • Operasi Furnace-4 dimulai

2016

  • Kontrak EPC Proyek Pembangunan Pabrik Feronikel Haltim
  • Inovasi layanan BRANKAS
  • Peluncuran produk perhiasan
  • Aliansi strategis dengan Newcrest dalam eksplorasi emas
  • Peluncuran produk Green Fine Aggregate

2017

  • Produksi dan penjualan feronikel tertinggi sepanjang sejarah 
  • ANTAM mendapatkan PROPER Emas
  • ANTAM menjadi salah satu produsen feronikel berbiaya rendah di dunia
  • Ekspor perdana produk emas ANTAM ke pasar Jepang
  • ANTAM mendapatkan izin ekspor bijih nikel kadar rendah dan bijih bauksit tercuci
  • Pencanangan Proyek Pembangunan Pabrik Feronikel Halmahera Timur (P3FH)
  • ANTAM menjadi bagian dari Holding Industri Pertambangan

2018

  • Kiprah 50 Tahun ANTAM Mendukung Hilirisasi Mineral di Indonesia
  • Peluncuran Produk Emas Tematik & Motif Emas Batik Indonesia Seri II
  • Inovasi Desain & Kemasan Emas Logam Mulia
  • ANTAM mempertahankan capaian tertinggi produksi dan penjualan feronikel & Penjualan Emas
  • ANTAM resmi memiliki keseluruhan saham di PT Indonesia Chemical Alumina

2019

Transformasi Logo Baru ANTAM

  • Capaian tertinggi kinerja Produksi dan penjualan bijih bauksit, dan penjualan feronikel
  • ANTAM meluncurkan inovasi produkproduk logam mulia: Emas Gift Series & Bezel Emas Seri II

2020

  • Pembangunan, Implementasi dan Sertifikasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) Berbasis ISO 37001:2016
  • Capaian tertinggi kinerja produksi feronikel

2021

  • ANTAM Mendapatkan PROPER Emas Melalui UBP Emas
  • Pembayaran Pokok Obligasi Berkelanjutan I ANTAM dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap I Tahun 2011 Seri B Senilai Rp2,1 Triliun
  • Pengoperasian Unit Bisnis Nikel Konawe Utara, Sulawesi Tenggara

2022

  • Capaian Tertinggi Penjualan Emas Sepanjang Sejarah Perusahaan
  • Penyalaan Pembangkit Listrik Tahap Pertama Pabrik Feronikel Halmahera Timur Sebesar 15 MW
  • Pemisahan Sebagian Segmen Usaha Pertambangan Nikel ANTAM ke dalam PT Nusa Karya Arindo dan PT Sumberdaya Arindo
  • ANTAM Luncurkan Emas Batik Indonesia Seri III
  • Indonesia Battery Corporation, ANTAM, CBL dan LGES Tandatangani Framework Agreement Proyek EV Battery Terintegrasi
  • ANTAM dan CNGR Tandatangani Framework Agreement Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Industri Hilirisasi Bijih Nikel

Tentang ANTAM Lainnya

Berita & Kegiatan Terkait

>